BSI Rayakan Milad Ke-4 dengan Promo Menarik untuk Nasabah Baru dan Lama

oleh

Palembang, KRsumsel.com – Dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke-4, PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) Region 3 Palembang meluncurkan berbagai promo menarik untuk nasabah, baik yang baru maupun lama. Promo spesial ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan aksesibilitas nasabah dalam menikmati layanan perbankan syariah melalui platform digital BSI.

Ari Yusnairy Muslim, RCEO BSI Region 3 Palembang, menjelaskan bahwa promo ini merupakan bagian dari upaya BSI untuk terus mendorong inklusi keuangan di wilayah tersebut. “Dalam rangka memperingati Milad ke-4, kami ingin memberikan lebih banyak keuntungan bagi nasabah kami, baik yang baru maupun yang sudah lama. Melalui promo-promo ini, kami berharap dapat meningkatkan pemanfaatan layanan perbankan digital kami,” ungkap Ari.

Beberapa promo yang ditawarkan selama Milad BSI Ke-4 antara lain adalah:

Baca juga: Tim SAR Temukan Nelayan Hilang di Belitung Timur

1. Pembukaan Rekening Online / Aktivasi (Khusus Nasabah Baru)

BSI memberikan cashback hingga Rp 125 ribu bagi nasabah baru yang membuka rekening online atau melakukan aktivasi rekening. Selain itu, nasabah juga akan menerima ekstra cashback Milad 44% untuk 4x transaksi QRIS menggunakan aplikasi BYOND by BSI.

2. QRIS Hemat

Nasabah yang melakukan transaksi menggunakan QRIS di berbagai merchant, seperti Chatime, HokBen, Roti’O, dan Solaria, melalui BYOND by BSI, dapat menikmati potongan harga hingga Rp 40 ribu.

“Kami ingin mempermudah nasabah dalam bertransaksi dengan QRIS, yang saat ini semakin digemari. Promo ini tentu memberikan keuntungan lebih bagi mereka yang memilih metode pembayaran digital,” tambah Ari.

3. Cashback untuk Transaksi Digital

BSI juga menawarkan cashback hingga Rp 40 ribu untuk transaksi Shopee dan Gopay yang dilakukan menggunakan BYOND by BSI. Selain itu, ada pula bonus pulsa Rp 40 ribu bagi nasabah yang membeli paket data Telkomsel di aplikasi BYOND by BSI.

“Kami ingin memberikan nilai lebih bagi nasabah yang memanfaatkan layanan digital kami, sekaligus membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” jelas Ari.

Dengan berbagai kemudahan layanan dan promo menarik ini, BSI berharap dapat mendorong lebih banyak masyarakat untuk memanfaatkan layanan perbankan syariah berbasis digital.

“Kami ingin terus memberikan layanan terbaik dan mempermudah nasabah dalam bertransaksi, terutama dalam era digital saat ini,” tutup Ari.