OKI, KRSUMSEL.COM – Atlet cabang olahraga (Cabor) Biliar kontingen Ogan Komering Ilir (OKI) terus berjuang untuk bersaing berebut medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumsel XV di Musi Banyuasin di Aula SMKN 1 Sekayu, 25-31 Oktober.
Selama dua hari ini, atlet OKI telah mengumpulkan dua medali.
Medali pertama disumbangkan Mohammad Reksi Azhari Fansuri.
Ia meraih medali Perak nomor Bola 9 saat di final kalah 3-4 oleh pebiliar kontingen Kota Pagaralam, kemarin sore.
Ini prestasi membanggakan bagi Reksi, POBSI dan KONI OKI karena ia baru pertama tampil di Porprov Sumsel.
Sedangkan medali kedua diraih Ivan pada nomor Single, Ivan meraih 1 medali Perunggu saat bertanding di Aula SMKN 1 Sekayu, Minggu (26/10) sore.
Tampil Perdana Mohammad Reksi Azhari Fansuri
Juni Alpansuri SSi MSi, Sang Ayah yang juga pelatihnya mengatakan, Porprov XV 2025 merupakan langkah awal yang baik bagi Reksi untuk menggapai prestasi tingkat provinsi bahkan nasional.
“Baru inilah Reksi tampil di Porprov,”kata Alpansuri, Minggu (26/10) sore.
Reksi mengikuti tiga nomor pertandingan yakni Bola 9 meraih perak.
“Besok (Senin,red) Reksi main di Bola 8 dan 30 Oktober dia main di Mix Bola 10,”ujar Sang Ayah yang pernah menjabat Ketua Umum KONI OKI periode lalu.
Ketua Umum Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) OKI Ir Man Winardi MTP melalui Sekretaris POBSI OKI Sutiyoso mengatakan, pihaknya membawa 9 atlet (7 putra dan 2 putri) pada ajang provinsi dwi tahunan ini.
Selain Reksi, atlet OKI yakni Rodi bermain di Single Bola 8, Single Bola 9, Double 8 dan 9 serta Mix 9.
Ivan main di Single 10 dan Single 15, Doble 8 dan 9. Sunil turun di single 10 dan Single 15.
Rodi-Ivan tampil di Doble 8 dan 9.
Reksi-Kiya di Double Mix Bola 10.
Rodi-Natasha di Double Mix Bola 9.
Ketua Umum KONI OKI Agus Hasan Mekki SH bangga atas capaian prestasi Reksi karena telah membantu OKI menambah medali.
“Semoga atlet Biliar OKI terus menambah medali sebanyak-banyaknya demi mengharumkan nama Kabupaten OKI,” tambah Agus Hasan. (Markoni)














