PT Pegadaian Kantor Wilayah III Sumbagsel Hadiahkan Emas Untuk Nasabah Setia

oleh

Palembang, KRSUMSEL.com  – Merayakan Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September 2024, PT Pegadaian menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada seluruhSahabat Pegadaian yang telah menjadi nasabah loyal Pegadaian.

Sebagai bentuk apresiasi, Pegadaian memberikan voucher Tabungan Emas senilai Rp.100.000 kepada nasabah yang bertransaksi di Outlet dan juga berbagai promo menarik yang dapatdigunakan oleh nasabah untuk bertransaksi produk dan layananyang tersedia.

Baca juga: Hari Pelanggan Nasional, Telkomsel Hadirkan Program Spesial 

Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan rasa terima kasih Pegadaian atas kepercayaan pelanggan yang senantiasa setia menggunakan layanan Pegadaian.

Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil III Sumbagsel, Novryandi, menyatakan bahwa Hari Pelanggan Nasional menjadi momentum penting untuk meningkatkan kualitas layanan.

“Kami menyadaribahwa kepuasan pelanggan adalah kunci utama bagi keberlanjutanbisnis. Oleh karena itu, pada hari spesial ini, kami ingin memberikanapresiasi sebesar-besarnya atas kepercayaan yang telah diberikan,” ujar Novryandi.

Sebagai wujud nyata dari apresiasi tersebut, PT Pegadaian KanwilIII Sumbagsel memberikan voucher tabungan emas senilaiRp100.000 kepada tiga nasabah yang melakukan transaksi pertamapada hari ini.

Inisiatif ini diharapkan dapat mendorong minatmasyarakat untuk mulai berinvestasi melalui Tabungan EmasPegadaian.

Selain itu, dalam rangka untuk menyapa dan berinteraksi langsungdengan nasabah, seluruh Kantor Cabang di Wilayah Sumbagselmenyediakan berbagai gimmick dan souvenir menarik bagi para pelanggan yang datang melakukan transaksi.

Kegiatan ini bertujuanuntuk menciptakan suasana yang lebih hangat dan personal, sehingga nasabah merasa lebih dekat dengan Pegadaian.

Dengan semangat MengEmaskan Indonesia “Kami berharap melaluiperayaan Hari Pelanggan Nasional ini, pelayanan PT Pegadaian dapat terus meningkat dan menjadi lebih baik lagi. Pilihan transaksidi Pegadaian Kami berkomitmen untuk selalu berinovasi dan memberikan solusi keuangan terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat,” tutup Novryandi.