Berkoalisi dengan Demokrat, Hanura Siapkan Wakil untuk Muchendi 

oleh
banner DPRD OKI

KRSUMSEL.COM, OKI – Menjelang kontestasi politik pada Pilkada mendatang, Partai Hanura dan Partai Demokrat memberikan sinyal indikasi untuk berkoalisi dalam mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Ogan Komering Ilir (OKI).

Hal itu dibuktikan dengan datangnya kedua parpol ke beberapa kantor parpol untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati OKI.

Menurut Sekretaris DPC Demokrat OKI Fisli Hartono, secara grassroad masyarakat OKI menginginkan kedua parpol berkoalisi dalam mengusung kader terbaiknya untuk ikut dalam kontestasi politik.

“Untuk berkoalisi memang sudah mendekati kenyataan, terlebih lagi masyarakat OKI yang menginginkan hal itu,” kata Fisli, Jumat (3/5).

Dalam Pilkada OKI mendatang, Fisli mengungkapkan bahwa Demokrat telah memiliki kader terbaiknya, yakni Muchendi Mahzareki untuk melaju di Pilkada nanti.

“Kami memiliki kader terbaik dan Hanura pun sama. Untuk wakilnya, tinggal menunggu apakah berjodoh atau tidak keduanya akan dipasangkan di Pilkada nanti,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPC Hanura OKI Depit membenarkan keinginan Hanura untuk berkoalisi dengan Demokrat. Terlebih lagi Partai Demokrat memiliki kader yang mumpuni untuk di Pilkada nanti.

Selain itu, secara tegas Depit mengungkapkan, kader terbaik Hanura mengambil formulir pendaftaran sebagai Wakil Bupati OKI.

Saat disinggung siapa bakal calon yang akan dipasangkan dengan Muchendi, Depit mengungkapkan bahwa penetapan kader Hanura akan diputuskan oleh DPP Hanura.

Baca juga; Cabuli Anak di Bawah Umur, Pelaku Pencabulan Terus Diburu Polisi

“Dua kader kami, yakni H. Ali Imron dan Doddy Primadona Mulia memang ikut mengambil formulir, namun keputusan siapa yang maju, ada pada pimpinan pusat Partai Hanura,” jelas Depit.

Depit menambahkan, berdasarkan survei yang dilakukan pihaknya, masyarakat OKI menginginkan H. Ali Imron untuk menjadi wakil Muchendi di Pilkada nanti.

“Apalagi masyarakat Pantai Timur OKI, sangat menginginkan H. Ali Imron untuk menjadi wakil Muchendi,” tegasnya.

Lanjutnya, di sisi lain Doddy Primadona Mulia memiliki basis suara di wilayah Lintas Timur OKI. “Doddy ini juga sangat besar namanya di sana, tentu masyarakat di sana juga menginginkan Doddy menjadi wakil Muchendi. Namun siapa yang akan maju, semuanya berdasarkan keputusan pimpinan pusat,” pungkasnya.(Elisa(