AHMP Perkuat Solidaritas di Honda Bikers Adventure Camp

IMG-20220626-WA0026
Palembang, KRSumsel.com-Bersama seluruh anggota komunitasnya, Astra Motor Sumsel selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda di Sumatera Selatan yang tergabung dalam satu naungan paguyuban Asosiasi Honda Motor Palembang (AHMP) menggelar kegiatan Honda Bikers Adventure Camp pada Sabtu – Minggu, 25 – 26 Juni 2022 yang berlokasi di Ozema Garden Palembang.
Honda Bikers Adventure Camp ini merupakan kegiatan positif yang dilaksanakan oleh Astra Motor Sumsel dan paguyuban AHMP yang berisikan kegiatan mulai dari rolling city, community gathering, hingga adventure camp
Hal ini disampaikan Tomy Haryanto selaku Community Supervisor Astra Motor Sumsel mengatakan kegiatan ini menjadi ajang untuk memperkuat solidaritas dan menjadi moment silahturahmi bagi seluruh anggota komunitas bikers Honda karena sudah lama tidak mengadakan kegiatan secara offline dikarenakan kondisi pandemi.
“Moment ini sangat disambut antusias oleh seluruh anggota komunitas bikers Honda karena kita sudah lama tidak mengadakan kegiatan gathering tatap muka dikarenakan tahun – tahun sebelumnya terkendala pandemi. Selain gathering, tentunya moment ini kami manfaatkan untuk semakin memperkuat solidaritas dari seluruh anggota komunitas yang berasal dari beragam komunitas bikers Honda dibawah naungan paguyuban AHMP” ungkap Tomy Sabtu (24/06/22)
Dikatakannya, Total rider yang bergabung dalam j ini adalah 45 bikers dari berbagai komunitas. Komunitas yang tergabung dalam kegiatan ini diantaranya CBX Adventure Sumsel, Honda PCX Club Indonesia (HPCI), Honda ADV Indonesia (HAI) Chapter Palembang, Palembang Scoopy Matik (PLASTIK), Revo Rider Club Palembang (RRCP), Honda Genio Rider Indonesia (HGRI), Honda BeAT Club Palembang (HBCP), Varios Automatic Sriwijaya (Varios) yang tergabung dalam Asosiasi Honda Motor Palembang (AHMP).
Menurutnya, dalam kegiatan ini, para bikers juga diberi kesempatan untuk mencoba riding test keluaran terbaru Sepeda Motor Honda yakni New CB150X. Mereka mendapatkan kesempatan untuk menikmati sensasi berkendara menggunakan motor Adventure Sport yang gagah layaknya motor big bike.
Selain itu, para bikers juga senantiasa diingatkan mengenai pentingnya safety riding dan #Cari_Aman dalam berkendara. Dalam penyampaiannya, Erik Oktriansyah selaku Safety Riding Instructor Astra Motor Sumsel mengatakan kami Main Dealer Sepeda Motor Honda di Sumsel sebagai pelopor keselamatan berkendara tentunya ingin selalu memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya #Cari_Aman dalam berkendara, khususnya bagi para komunitas Honda.
“Edukasi safety riding kali ini terkhusus kami ingatkan lagi dalam kegiatan Honda Bikers Adventure Camp bagi para anggota komunitas bikers Honda. Sebagai pengguna sepeda motor Honda, tentunya para komunitas bikers Honda wajib menjadi contoh pengendara sepeda motor yang baik bagi masyarakat. Penting sekali bagi para bikers Honda untuk menerapkan #Cari_Aman demi keselamatan berkendara di jalan. Mulai dari penggunaan helm SNI, jaket, sarung tangan dan mematuhi peraturan lalu lintas.” ungkap Erik.
Fitra Ramadhan selaku anggota dari komunitas Honda PCX Club Indonesia (HPCI) mengungkapkan antusiasmenya dalam mengikuti kegiatan ini. “Senang sekali bisa bertemu dengan seluruh sahabat dari komunitas bikers Honda di acara ini. Kami tidak hanya bertemu secara tatap muka dan semakin memperkuat solidaritas, namun mendapat materi mengenai benefit dari seorang anggota komunitas dengan memiliki HCID (Honda Community ID).” pungkasnya. (edi)
BERITA TERKAIT
Berselisih, China-AS Berdebat di Pertemuan WTO
Jangan Terpancing Terkait Pembakaran Al Quran di Swedia Belanda
Aceh, Tuan Rumah PON hanya Bidik Masuk 10 Besar
Pemkab Gratiskan Retribusi Bagi PKL di Pamekasan
Tips Jaga Keamanan Rekening dari Potensi Kebobolan
Jubir: Koalisi Perubahan Serahkan Nama Cawapres pada Anies
Gunung Anak Krakatau Erupsi 4 Kali
Polri Himbau Warga Tidak Berjudi Daring karena Pasti Kalah
OKI Berhasil Turunkan Stunting Sebanyak 17 Persen
Konsumsi Suplemen Teh Hijau Dosis Tinggi Bisa Picu Kerusakan Hati
IOH Bersama Ericsson Dukung Pertumbuhan Industri Telekomunikasi dan Ekonomi Digital
Telkomsel Umumkan Pemenang Program Poin Festival Lucky Draw 2022
Dua Motor Raib Dicuri di Rumahnya Komplek TNI AL Palembang
Enzy Storia Pernah Insecure karena Suka Tertawa Ngakak
Kronologi Tamara Bleszynski Digugat Saudara Kandung Miliaran Rupiah
AC Milan Urungkan Niat Gaet Nicolo Zaniolo, Fokus Datangkan Hakim Ziyech
Prabowo Akui Kota Medan Makin Maju Sejak Dipimpin Bobby Nasution
Asnawi Mangkualam Resmi Berseragam Jeonnam Dragons
BNPT Pelajari Cara Arab Saudi Sadarkan Teroris
Agen Gas di Jaktim Terbakar, Kerugian 1 Milyar
Jepang Perkenankan Penonton Bersorak di Gelaran Olahraga