Anak Karyawan Thamrin Group Berprestasi Dapat Beasiswa

IMG-20220723-WA0019
Palembang, KRSumsel.com-Perusahaan berskala nasional di wilayah Sumsel dan Bengkulu serta Jambi yang bergerak di bidang otomotif, properti dan perbankan. Thamrin Group.
Hari ini Sabtu (23/7) pukul 11.00 WIB telah melakukan penyerahan Beasiswa kepada siswa-siswi yang berprestasi yang merupakan keluarga besar Thamrin Group di Le Garden Palembang Indah Mall sebanyak 66 Siswa siswi berprestasi. Acara tersebut di hadiri oleh jajaran pimpinan dan Komisaris Thamrin Group.
Penyerahan beasiswa kepada siswa-siswi yang berprestasi ini merupakan salah satu program CSR Thamrin Group dalam bidang pendidikan. HR & Cooporate affairs director Thamrin Group Ibu Yenny Timadius mengatakan pemberian beasiswa ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk terus mendukung karyawan dan keluarganya agar selalu memberikan dampak yang positif bagi masyarakat.
“Iya, setiap tahun kami selalu memberikan beasiswa kepada putera dan Puteri karyawan yang berprestasi, yang mana tujuan nya adalah agar dapat memotivasi dan membantu para karyawan dalam hal Pendidikan anak mereka”
Dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan di masa pandemi covid-19 ini kami mengadakan acara penyerahkan beasiswa ini untuk tahun ajaran 2022/2023 secara langsung, lanjut beliau.
Komisaris Thamrin Group, Ibu Gunawan Kokoh Thamrin dalam sambutannya menyampaikan pentingnya Pendidikan dalam rangka mempersiapkan generasi penerus bangsa terutama dalam bidang pembangunan ekonomi berkelanjutan, Ibu Kokoh juga berpesan dalam menghadapi pandemi covid-19 yang masih berlangsung sampai dengan saat ini, agar selalu menerapkan protokol kesehatan, rajin berolahraga, mengkonsumsi makanan yang bervitamin dan mengikuti program vaksin yang sedang dijalankan oleh pemerintah.
“Kita tahu saat ini pandemi covid-19 masih belum berakhir, maka menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga kita merupakan hal yang sangat penting tentunya dengan rajin berolahraga, mengkonsumsi makanan yang bergizi serta terus konsisten menerapkan protokol kesehatan dilingkungan masing-masing agar kita keluar sebagai pemenang dalam perang melawan pandemi ini” pungkasnya. (edi)
BERITA TERKAIT
Berselisih, China-AS Berdebat di Pertemuan WTO
Jangan Terpancing Terkait Pembakaran Al Quran di Swedia Belanda
Aceh, Tuan Rumah PON hanya Bidik Masuk 10 Besar
Pemkab Gratiskan Retribusi Bagi PKL di Pamekasan
Tips Jaga Keamanan Rekening dari Potensi Kebobolan
Jubir: Koalisi Perubahan Serahkan Nama Cawapres pada Anies
Gunung Anak Krakatau Erupsi 4 Kali
Polri Himbau Warga Tidak Berjudi Daring karena Pasti Kalah
OKI Berhasil Turunkan Stunting Sebanyak 17 PersenÂ
Konsumsi Suplemen Teh Hijau Dosis Tinggi Bisa Picu Kerusakan Hati
IOH Bersama Ericsson Dukung Pertumbuhan Industri Telekomunikasi dan Ekonomi Digital
Telkomsel Umumkan Pemenang Program Poin Festival Lucky Draw 2022
Dua Motor Raib Dicuri di Rumahnya Komplek TNI AL Palembang
Enzy Storia Pernah Insecure karena Suka Tertawa Ngakak
Kronologi Tamara Bleszynski Digugat Saudara Kandung Miliaran Rupiah
AC Milan Urungkan Niat Gaet Nicolo Zaniolo, Fokus Datangkan Hakim Ziyech
Prabowo Akui Kota Medan Makin Maju Sejak Dipimpin Bobby Nasution
Asnawi Mangkualam Resmi Berseragam Jeonnam Dragons
BNPT Pelajari Cara Arab Saudi Sadarkan Teroris
Agen Gas di Jaktim Terbakar, Kerugian 1 MilyarÂ
Jepang Perkenankan Penonton Bersorak di Gelaran Olahraga