Sebagai Pengganti Milan Skriniar, Inter Milan Bidik Bek MU

Victor Lindelof
Krsumsel.com - Ā Nerrazurri dilaporkan sedang mengupayakan untuk mendatangkan Victor Lindelof dari Manchester United (MU).
Inter Milan baru-baru ini mendapatkan situasi yang kurang bagus. Bek andalan mereka, Milan Skriniar memutuskan untuk pindah ke PSG.
Kepergian Skriniar menimbulkan lubang besar di lini pertahanan Inter. Alhasil Nerrazurri sedang mengupayakan untuk mencari penggantinya.
Dilansir Fabrizio Romano, Inter mengarahkan radar mereka ke Inggris. Mereka berencana untuk merekrut Victor Lindelof dari MU.
Bek Teruji
Menurut laporan tersebut, Inter Milan sangat tertarik untuk merekrut Lindelof di musim dingin ini.
Sang bek punya rekam jejak yang cukup apik selama di MU. Ia dinilai mampu menggantikan peran Skriniar di lini pertahanan La Beneamata.
Selain itu Lindelof sendiri musim ini hanya jadi pemain pelapis di MU. Jadi Inter merasa kans mereka merekrut Lindelof cukup terbuka.
Belum Direstui Erik Ten Hag
Namun Romano melaporkan bahwa usaha Inter Milan itu menemui kendala. Erik Ten Hag tidak merestui transfer tersebut.
Ini disebabkan stok bek tengah MU musim ini cukup terbatas. Jika Lindelof pergi, maka mereka harus mencari pengganti yang sepadan untuknya.
Masalahnya, bursa transfer musim dingin akan segera habis dan waktunya terlalu mepet mencari bek baru. Jadi Ten Hag memutuskan menolak tawaran Inter tersebut.
Bukan Satu-satunya
Inter Milan bukan satu-satunya klub yang mencoba merekrut Lindelof di musim dingin ini.
Atletico Madrid dilaporkan sempat mencoba merekrut sang bek namun mereka juga mendapatkan penolakan dari MU.(*)
BERITA TERKAIT
Laka di Perairan Tegal Buleud, Pol Airud Polres Sukabumi Gerak Cepat
KPK Sebut Ada 10 Tersangka Kasus Korupsi Tukin di KemenESDM
Kemenkumham Sumsel-Bea Cukai Sumbagtim Kerjasama Majukan UMKM
KPK Temukan Uang Rp1,3 Milyar Terkait Korupsi di Kementerian ESDM
Motor Honda ADV160 Sabet Gelar Terbaik di Indonesia
10 Menu Buka Puasa Bersama Teman di Rumah, Wajib Ada!
Kadin: Imbauan Pemberian THR Lebih Awal harus Dilihat 2 Sisi
KPK Panggil Plh Dirjen Minerba Kementerian ESDM
Komisi III Segera Pertemukan Mahfud & Sri Mulyani: Perbedaan Data
Toyota Dirikan Posko & Siagakan Bengkel Selama Arus Mudik Lebaran
Hari Ini, Sidang Pembacaan Tuntutan Mantan Kapolda SumbarĀ
Pembukaan Masjid Sheikh Zayed jadi Angin Segar Bisnis Perhotelan
Positif Covid-19 Saat Hamil Berisiko Gangguan Otak pada Bayi Laki-Laki
Suzuki Finance Berikan Promo Bertajuk Berkah Ramadhan
Zaskia Sungkar Ungkap Ingin Luangkan Waktu Untuk Sang Pencipta
Jalani Berbagai Kegiatan di Bulan Suci Ramadhan, Rizky Nazar: Jadi Bukber Terus
Hadapi Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Chelsea Masih Berambisi Juara
Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia Resmi Batal, FIFA Siapkan Sanksi untuk PSSI
Zoom IQ, Perangkat Cerdas Mendukung Kolaborasi danĀ Tingkatkan Potensi Pengguna
Resep Bumbu Udang Asam Manis untuk Berbuka Puasa
Satresnarkoba Polres Lahat Tangkap Pengedar Narkoba