Andai Sulit Gaet Cody Gakpo, MU Incar Rafael Leao

Bursa Transfer
Krsumsel.com - Andai gagal menggaet Gakpo, MU mengalihkan bidikan ke winger AC Milan, Rafael Leao.
Saat ini, Manchester United sedang kekurangan penyerang. Tim yang dijuluki Setan Merah itu baru saja melepaskan Cristiano Ronaldo.
Sejauh ini sudah ada satu nama yang dilaporkan jadi incaran Manchester United. Pemain itu adalah Cody Gakpo yang saat ini membela PSV Eindhoven.
Dilansir ESPN, The Red Devils mempersiapkan opsi cadangan jika gagal mendapatkan jasa Gakpo. Manchester United tertarik untuk merekrut Rafael Leao dari AC Milan.
Permainan Impresif
Menurut laporan tersebut, Manchester United tertarik merekrut Leao setelah melihat rekam jejak sang pemain.
Ini disebabkan Leao tampil apik bersama AC Milan. Musim lalu ia berhasil membawa Rossonerri menjadi juara Serie A.
Ia juga cukup fleksibel di mana ia bisa bermain sebagai penyerang sayap dan penyerang tengah dengan sama baiknya. Jadi Erik Ten Hag tertarik untuk merekrutnya.
Ada Kans
Laporan itu juga mengklaim bahwa Manchester United punya kans yang cukup besar untuk membajak Leao.
Ini disebabkan kontrak sang pemain di San Siro habis di tahun 2024. Sejauh ini proses negosiasi kontrak baru sang pemain masih cukup alot.
Alhasil Manchester United berpeluang untuk menggunakan situasi ini untuk memboyongnya ke Old Trafford.
Mahar Tinggi
Manchester United harus siap keluar uang dalam jumlah banyak untuk mengamankan jasa sang pemain.
Tim Setan Merah dilaporkan harus keluar uang sekitar 85 juta euro untuk menebus Rafael Leao dari AC Milan.(*)
BERITA TERKAIT
Hari ini Pengawas Kelurahan Sekecamatan Pagaralam Selatan Resmi Dilantik
Pelaku Kasus Penusukan Kurir di Banyuasin Ditangkap Polisi, ini Motifnya
Maraknya Isu Penculikan Anak, Begini Himbauan Kapolres Muratara
Kurang dari 6 Jam, Polsek Lalan Bekuk Pelaku Curanmor
Nikmati Malam Valentine Penuh Cinta di ASTON Palembang Hotel & Conference Center
OJK Tingkatkan Perlindungan Konsumen Selesaikan Permasalahan di Industri Asuransi
Palsukan Dokumen Senilai 90 Juta Dua Pria Ini Ditangkap Polisi
Harga Beras Mulai Naik Sejak Sepekan TerakhirÂ
Polres OKI Berhasil Tangkap Pelaku Pembunuhan Warga Embacang
Polda Jambi Amankan 1 Kg Sabu
Perasaan Bahagia dan Bangga Ade Fitrie Kirana Bisa Umrah ke Tanah Suci Lagi
Syuting Film Horor, Aulia Sarah Lemas Lihat Aktor Pemeran Hantu Kesurupan Pakai Kostu
3 Catatan Kebapukan AC Milan saat Dipecundangi Inter Milan: Benar-benar Bikin Miris
Juara Thailand Masters 2023, Leo / Daniel Tetap Disentil Pelatih
PKB & Golkar Segera Bertemu Bahas Pilpres 2024
Murid SD Dijadikan Detektif Awasi Jajanan di Sekolah
Seorang Pemancing Hilang Tenggelam di Laut Lombok Tengah
Wakil Ketua DPRD Kaltim Ajak Generasi Muda jadi Petani
Bendungan Oesao Jebol Mengancam Kekeringan Persawahan di Kupang
Satresnarkoba Polrestabes Palembang Gagalkan Sabu Beredar di Kawasan OKI
Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian, ini Pesan Kapolres Banyuasin