Preview Piala Dunia 2022: Prancis vs Denmark

Piala Dunia 2022
Krsumsel.com - Olivier Giroud akan berusaha menjadi pencetak gol terbanyak Prancis sepanjang masa ketika Les Bleus menghadapi Denmark dalam pertandingan kedua Grup D Piala Dunia 2022 Sabtu tengah malam ini. Menang bagi Prancis akan berarti menggenggam tiket 16 besar sambil menyisakan satu pertandingan melawan Qatar.
Giroud sudah menyamai rekor 51 gol yang ibuat Thierry Henry setelah mencetak dua gol ketika Prancis menang 4-1 atas Australia empat hari lalu. Juara bertahan ini mengawali kampanye Piala Dunia 2022 dengan meyakinkan, tetapi mereka tak akan merasa puas, apalagi bakal memasuki arena sambil memikul misi balas dendam terhadap Denmark.
Itu karena tim asuhan Didier Deschamps kalah pada dua pertemuan terakhirnya melawan Denmark dalam Nations League. Kuartet serang Deschamps yang haus gol yang terdiri dari Kylian Mbappe, Giroud, Antoine Griezmann dan Ousmane Dembele bakal kembali dimainkan sejak awal.
Walaupun demikian, Deschamps kali ini mengambil pendekatan lebih hati-hati ketimbang saat ditantang Australia. "Kami lihat tak ada tim kecil dalam sepak bola modern. Kami melihat itu dari laga melawan Denmark,"kata Dembele yang mungkin mengingat betul dua pertemuan terakhir Les Bleus dengan Denmark.
Deschamps akan kian mengokohkan pertahanan dengan mengimbuhkan pengalaman di lini belakangnya. Dan itu berarti waktunya bagi Deschamps memainkan Raphael Varane yang diperkirakan sudah siap berlaga lagi setelah dalam pemulihan dari cedera hamstring.
Deschamps juga memasang wajah lain di bek kiri dengan menginstal Theo Hernandez sejak awal pada posisi itu setelah pengisi regulernya, Lucas Hernandez yang tak lain kakak dari Theo, absen dari kompetisi karena cedera lutut saat menghadapi Australia.
Sementara itu, Denmark ditahan imbang tanpa gol oleh Tunisia dalam pertandingan pembuka. Manajer Kasper Hjulmand telah belajar dari hasil itu bahwa tempo permainan mesti dinaikkan lagi. Dan Prancis menjadi sasaran ketidakberhasilan mereka memetik tiga poin dari laga pertama gara-gara tempo yang kurang cepat itu.
"Jika Anda tidak mempercepat tempo saat melawan Prancis, maka Anda dalam masalah. Kami harus meningkatkan tempo,"kata Hjulmand seperti dikutip Reuters. Hjulmand memberikan tugas khusus kepada kapten Simon Kjaer untuk menjinakkan Giroud.
"Saya berharap yang terbaik dari Ollie (Olivier Giroud), tapi mudah-mudahan saya mendapat keuntungan,"kata Kjaer. "Menurut saya Ollie salah satu penyerang terbaik." Denmark juga harus sedikit mengubah susunan sebelas pemain pertamanya karena gelandang Thomas Delaney mengalami cedera lutut sewaktu menghadapi Tunisia. Dia bahkan tak akan bisa dimainkan lagi sampai turnamen ini selesai.
Kedua tim akan memasang formasi ofensif dengan sama-sama menumpuk pemain berorientasi menyerang untuk sedapat mungkin dan secepat mungkin membobol gawang lawan. Tetapi Prancis disergap penyakit cedera yang bahkan sudah terjadi sebelum Piala Dunia 2022 ini mulai.
Kini penyakit itu semakin akut setelah bek kiri Lucas Hernandez robek ligamen anteriornya tepat saat Australia mencetak gol Selasa lalu. Pemain Bayern Muenchen itu bahkan terpaksa absen sampai turnamen ini. Tetapi pelatih Didier Deschamps memiliki pengganti yang tepat pada diri Theo Hernandez yang juga adik Lucas, yang tampil sama menawannya dengan sang kakak sewaktu menghadapi Australia.(net)
BERITA TERKAIT
Prabowo Ingin Buka Kampus Unhan di Luar Jawa
Hari Ini Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Maluku Utara
Harimau Serang Tim Patroli Hutan FKL Aceh Selatan
203 Ton Pisang di Sulbar Dipasarkan ke Kaltim
Perlu Langkah Sistematis Atasi Kekerasan Seksual Anak
Perlu Langkah Sistematis Atasi Kekerasan Seksual Anak
Jokowi Jawab Soal Kemungkinan Reshuffle Kabinet Rabu Pekan Depan
Pencuri Kambing Warga Ogan Ilir yang Meninggal, Tangkapan Polres Lampung Utara
Gempa Magnitudo 5.6 di Maluku Utara Tidak Berpotensi Tsunami
BKKBN: Resesi Seks Tidak Terjadi karena Keluarga Fokus Prokreasi
BI Gelar Pameran Uang Rupiah Lintas Sejarah
Jokowi Bebaskan Kaesang Terjun ke Dunia Politik
Tak Terpasang Plang, Rehab Kantor Bupati Banyuasin Dipertanyakan
DJ Mareta Frank Buat Petcah Suasana Kenzo Live Rajawali Palembang
Tiga Bintang DJ Jakarta Malam Ini Bakal Meriahkan D'Fraiway Palembang
Ruslan Nyaris Babak Belur, Diduga Hendak Mencuri
Berselisih, China-AS Berdebat di Pertemuan WTO
Jangan Terpancing Terkait Pembakaran Al Quran di Swedia Belanda
Aceh, Tuan Rumah PON hanya Bidik Masuk 10 Besar
Pemkab Gratiskan Retribusi Bagi PKL di Pamekasan
Tips Jaga Keamanan Rekening dari Potensi Kebobolan