Banyumas Siapkan Semua Objek Wisata Sambut Libur Lebaran 2023
krsumsel
13 Maret 2023, 13:23 WIB

Banyumas Siapkan Semua Objek Wisata Sambut Libur Lebaran 2023
Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Banyumas Jawa Tengah menyiapkan semua objek wisata milik Pemerintah Kabupaten Banyumas untuk menyambut libur Lebaran 2023.
"Insya Allah semua objek wisata milik Pemkab Banyumas, baik yang kami kelola maupun yan dikelola oleh BLUD UPT (Badan Layanan Usaha Daerah Unit Pelaksana Teknis) Lokawisata Baturraden siap untuk menyambut libur Lebaran,"kata Kepala Bidang Pariwisata Dinporabudpar Kabupaten Banyumas Wardoyo di Purwokerto Banyumas, Senin (13/3).
Ia mengatakan, objek wisata yang dikelola Dinporabudpar diantaranya Monumen Panglima Besar Jenderal Soedirman Karanglewas, Taman Husada Kalibacin Rawalo, Taman Rekreasi Andhang Pangrenan Purwokerto dan Museum Wayang Banyumas. Sementara objek wisata yang dikelola BLUD UPT Lokawisata Baturraden diantaranya Lokawisata Baturraden, Menara Pandang "Teratai", Taman Apung Maskumambang dan Taman Botani.
Kendati demikian, dia mengakui pihaknya masih menunggu kepastian jadwal libur Lebaran 2023 guna menyusun beberapa persiapan lainnya. "Dengan demikian, kami tinggal melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan lainnya, baik pengamanan maupun pengaturan jalur di sekitar objek wisata, khususnya jalur menuju dan dari arah kawasan wisata Baturraden,"jelasnya.
Selain itu kata dia, pihaknya juga tengah menyiapkan lokasi parkir di atas lahan eks hotel sekitaran Lokawisata Baturraden. Lebih lanjut, Wardoyo mengaku optimistis kunjungan wisatawan pada libur Lebaran 2023 mengalami peningkatan seiring dengan dicabutnya kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) terkait pandemi COVID-19.
Oleh karena itu lanjut dia, pihaknya menargetkan jumlah pengunjung Lokawisata Baturraden pada libur Lebaran 2023 mencapai 12 ribu orang per hari atau meningkat dari tahun sebelumnya rata-rata sebanyak 10.000 orang per hari.
"Namun untuk kunjungan wisatawan secara umum ke Banyumas pada tahun 2023 ditargetkan sebanyak 2,5 juta orang atau meningkat dari target tahun 2022 yang ditargetkan sebesar 1,75 juta orang dan dapat terealisasi 1,8 juta orang,"katanya.(net)
BERITA TERKAIT
Safari Ramadhan Ridho Yahya Beri Genset Untuk Musholah An Ni'mah
Bupati Banyuasin Safari Ramadhan Di Desa Karang anyar
Kejati Sumut Ringkus Buronan Terdakwa Korupsi Rp2,8 M
Pj Bupati Dukung Kegiatan Hulu Migas di Suban-9
Kaban Suyitno: Tingkatkan Kompetensi Widyaiswara dengan Refresment dan Upgreding
Pemkab Muba Bakal Biayai PPG Guru Pendidikan Agama Islam
Diduga Hilang Keseimbangan, Pengendara Motor Aerox Mengalami Kecelakaan
Polisi Berpatroli Sambil Bagikan Paket Sembako untuk Warga
Awal April, Jokowi Lantik kepala BNPT & Menpora
Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Rp49,6 T Saat Ramadhan
Trump Didakwa, Mantan Presiden AS Pertama Hadapi Tuntutan Pidana
Kodim 0402/OKI Bagikan Takjil Jelang Buka Puasa
Dilantik Mendagri, Suganda Pandapotan Jabat Pj Gubernur Babel
Kasus TBC Tahun 2022 jadi Rekor Tertinggi di Indonesia
AKBP Maruly Pardede : Bulan Ramadhan Tidak Ada Ledakan Petasan
Pensiunan 73 Tahun Diserang 3 Pria di Inggris
Petugas Gabungan Situbondo Jaring PSK & Mucikari Saat Ramadhan
Keputusan FIFA Berdampak Langsung Terhadap Perekonomian
Sinergi Dengan Pemda Yalimo, Personel Satgas YR 142/KJ Hadiri Serah Terima Pejabat Es
Mendagri Puji Kepemimpinan Plt. Bupati Ahmad Usmarwi Kaffah
Kembali, Polres Muba Raih Penghargaan Terbaik 1 Kampanye Rekrutmen Polri