Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel Serahkan Bantuan Korban Banjir Gorontalo

Screenshot_2021-11-13-07-49-19-13_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12
Jakarta, KRsumsel.com - Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel menyerahkan bantuan berupa kasur, selimut, dan sembako kepada korban banjir di Desa Datahu, Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo.
"Bantuan ini bersifat sementara, karena bantuan yang sesungguhnya adalah bagaimana memberikan solusi permanen agar tak terkena banjir lagi," kata Rachmat Gobel melalui keterangan tertulis, Jumat.
Pemberian bantuan itu, juga dihadiri para pengurus Partai NasDem, antara lain Ketua Partai NasDem Provinsi Gorontalo Hamim Pou, Sekretaris Partai NasDem Provinsi Gorontalo Ridwan Monoarfa, Ketua Partai NasDem Kabupaten Gorontalo Roman Nasaru, dan jajaran pengurus lainnya.
Desa Datahu merupakan wilayah yang menjadi langganan banjir setiap tahun. Karena itu, Wakli Ketua DPR RI Bidang Koordinasi Industri dan Pembangunan (Korinbang) Rachmat Gobel berharap agar ada solusi permanen.
"Pemerintah daerah setempat harus memiliki prakarsa untuk penyelesaian permanen ini. Jangan semua berharap pada bantuan pemerintah pusat," kata Rachmat Gobel.
Pada kesempatan itu, Rachmat Gobel juga menyatakan pentingnya pemberdayaan masyarakat dan mengingatkan pentingnya kemampuan ekonomi masyarakat ditingkatkan di samping membangun kelembagaan masyarakat yang kuat.
"Melalui dua penguatan itu, maka masyarakat juga memiliki kemampuan swadaya dan memiliki kemandirian," katanya lagi.
Untuk itu, Rachmat Gobel mengajak masyarakat memperkuat sektor pertanian, koperasi, dan UMKM yang menjadi sumber ekonomi masyarakat.
“Nanti kita bekerja bersama-sama. Masyarakat yang kuat dan sejahtera merupakan solusi yang sesungguhnya,” ujar mantan Menteri Perdagangan itu pula.(Anjas)
BERITA TERKAIT
DJ Ully Frank Hobby Memasak dan Usaha
Dituding Melakukan Penipuan, Anggota DPRD Provinsi Sumsel Lapor Balik
Keji!! Pria di Tungkal Jaya ini Aniaya Ibu Kandungnya
Lapas Banyuasin panen Ikan Lele
Polisi Jerat 4 ABK Asal Sulawesi Pasal Penyelundupan Manusia
Kapolres Muba dan Anggota Cek Kesehatan Berkala
Polda Jateng Tangkap Kasetpres Gadungan
Polri Bentuk Tim Pencari Fakta Kasus Kecelakaan Mahasiswa UI
Meski Sibuk, Nagita Slavina Masih Sempatkan Masak Buat Raffi Ahmad
Satresnarkoba Polrestabes Palembang Gagalkan Pengiriman Ganja 30 kg
Diisukan Pacaran Dengan Gading Marten, Luna Maya Blak-Blakan
Cerita Marc Marquez, Setelah Menang Balapan MotoGP Justru Menangis karena Kesakitan
Egy Maulana Vikri Resmi Gabung Dewa United di Putaran Kedua BRI Liga 1
Kapolres OI Sampaikan Ungkapan Belasungkawa
Kapolres OI Sampaikan Ungkapan Belasungkawa
6 WNA India Terdampar di Rote Ditempatkan di Rudenim
Pimpin Apel Karhutbunlah, Ini Pesan Pj Bupati Muba
Jenazah TNI Korban Jembatan Putus Ditemukan 12 Km dari TKP
Lima Instruktur AHM Safety Riding Park Siap Bersaing di Thailand
Kunci Mobil Truk Dirusak dan Tronton Dicuri, Diana Lapor Polisi
DPRD DIY Dukung Ide Gubernur Kucurkan Bansos Seumur Hidup