UMKM Probolinggo Didorong Manfaatkan Pemasaran Digital Untuk Bangkit

Screenshot_2021-10-13-05-57-27-29_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12
Probolinggo, KRsumsel.com - Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur menggelar pelatihan digital marketing untuk mendorong pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) bangkit di tengah pandemi COVID-19.
"Dampak negatif tidak hanya memukul sektor kesehatan, namun berbagai sektor perekonomian, khususnya bagi pelaku UMKM yang saat ini sudah terjadi perubahan pasar dari luring menjadi daring. Digital minded sudah menjadi slogan di semua sektor," kata Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Probolinggo Anung Widiarto di Proobolinggo, Selasa.
Dinas Koperasi dan Usaha Mikro memberikan pelatihan digital marketing bagi UMKM di Ridho Resort, Desa/Kecamatan Krejengan yang berlangsung pada 12-14 Oktober 2021.
Kegiatan yang diikuti oleh UMKM unggulan Kabupaten Probolinggo itu dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Probolinggo Anung Widiarto didampingi narasumber Yustina Suhandini Tjahjaningsih dan Ahmad Izzudin dari Universitas Panca Marga (UPM) Probolinggo.
"Memasuki tahun kedua pandemi COVID-19, kondisi disruktif itu terus berpengaruh pada kondisi sosial ekonomi masyarakat, sehingga semua dipaksa untuk berproses transformasi marketing dengan memanfaatkan digital marketing," tuturnya.
UMKM harus bangkit bersama dan terus berkarya, sehingga mampu menjadi agen percepatan pemulihan ekonomi karena disadari atau tidak, dampak positif dari pandemi adalah percepatan menuju revolusi industri 4.0.
"Pelaku UMKM dipaksa untuk keluar dari kebiasaan, adaptif terhadap perubahan dan terus meningkatkan ketangguhan di tengah pandemi serta terus memperkuat daya saing di tengah persaingan global," katanya.
Sementara Kepala Bidang Usaha Mikro Kecil dan Menengah Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Probolinggo Zulkarnain mengatakan kegiatan itu bertujuan untuk memudahkan interaksi dengan pelanggan secara daring dan meningkatkan konversi penjualan.
"Selain itu hemat biaya promosi, dapat melayani pelanggan secara real time, membantu menjangkau pengguna smartphone, meningkatkan penjualan dan keuntungan serta membantu bisnis agar siap bersaing dengan kompetitor," ujarnya.(Anjas)
BERITA TERKAIT
3 Catatan Kebapukan AC Milan saat Dipecundangi Inter Milan: Benar-benar Bikin Miris
Juara Thailand Masters 2023, Leo / Daniel Tetap Disentil Pelatih
Murid SD Dijadikan Detektif Awasi Jajanan di Sekolah
Seorang Pemancing Hilang Tenggelam di Laut Lombok Tengah
Wakil Ketua DPRD Kaltim Ajak Generasi Muda jadi Petani
Bendungan Oesao Jebol Mengancam Kekeringan Persawahan di Kupang
Satresnarkoba Polrestabes Palembang Gagalkan Sabu Beredar di Kawasan OKI
Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian, ini Pesan Kapolres Banyuasin
Direktur RSMS Purwokerto Akui Minim Dokter Subspesialis
Kapolri & Panglima TNI Nobar Wayang untuk Lestarikan Budaya
Harga Ikan di Natuna Naik 2 Kali Lipat Akibat Cuaca Ekstrem
Profil Singkat JEC Yogyakarta, Tuan ATF 2023
Tergiur dengan Bayarannya, Selebgram Anne Ardina Pilih Jadi DJ
Ingin Wajah Wanita Indonesia Kinclong, Ussy Sulistiawaty Kembangkan Bisnis Kecantikan
Liga Italia: Dibungkam Inter, AC Milan Kian Menjauh dari 4 Besar
Liga Spanyol: Real Madrid Terkapar, Barcelona Menang Besar
Dirut RSMP Besuk Bayi yang Jari Putus Akibat Tergunting Perawat
E'Famouz Bandung Kunjungi Palembang
Kesuma Front One Boutigue Hotel Siapkan Makan Romantis Valentine Day
Koperasi Jangan Sekadar Simpan Pinjam
Ikuti Peringatan HPN di Medan, Wako Lepas Rombongan PWI Pagaralam