BANYUASIN,KRSumsel.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin melaksanakan kegiatan layanan cek kesehatan gratis bagi masyarakat sekitar lingkungan lapas pada Jumat (30/01/2026). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pendaftaran Lapas Kelas IIA Banyuasin mulai pukul 09.30 WIB hingga 12.00 WIB.
Kegiatan cek kesehatan gratis tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Tahun 2026, sebagai bentuk komitmen Lapas Kelas IIA Banyuasin dalam mendukung peningkatan pelayanan kesehatan serta penguatan peran pemasyarakatan kepada masyarakat.
Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh tim medis Lapas Kelas IIA Banyuasin yang terdiri dari dokter, perawat, serta CPNS. Layanan yang diberikan meliputi konsultasi dokter, pengukuran tinggi dan berat badan, pemeriksaan status gizi, pengecekan tekanan darah, gula darah, serta asam urat.
Baca juga: Polres OKI Gagalkan Peredaran Sabu 1,06 Kilogram, di Tulung Selapan
Selama kegiatan berlangsung, ,masyarakat yang hadir tampak antusias mengikuti pemeriksaan serta berkonsultasi langsung dengan tenaga medis terkait kondisi kesehatan masing-masing.
Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin, Tetra Destorie, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian pemasyarakatan terhadap kesehatan masyarakat.
“Melalui layanan cek kesehatan gratis ini, kami berharap dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekitar serta mendukung program pemerintah di bidang kesehatan,” ujarnya.(Yan)
















