BPBD Aceh Barat Rekomendasikan Sekolah Diliburkan karena Karhutla

oleh

Meulaboh, KRsumsel.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Barat merekomendasikan agar aktivitas belajar mengajar di Sekolah Dasar Negeri 8 Meulaboh berlokasi di Desa Suak Raya Kecamatan Johan Pahlawan diliburkan akibat dampak asap yang ditimbulkan dari kebakaran hutan dan lahan di daerah ini.

“Rekomendasi agar sekolah diliburkan karena kondisi kebakaran lahan di lapangan yang kian mengkhawatirkan,”kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPBD Kabupaten Aceh Barat Teuku Ronald di Meulaboh, Selasa (20/1).

Ia mengatakan, pihaknya telah mengambil langkah koordinatif lebih lanjut dengan instansi terkait, karena kondisi kabut asap yang semakin pekat di sekitar lokasi kebakaran lahan.

Baca juga: Sailun Group, Pabrik Ban Asal China Resmi Bangun Pabrik di Demak

Selain itu, indeks pencemaran udara di sekitar lokasi kejadian yang sudah masuk dalam kategori tidak sehat, sehingga harus segera dilakukan penanganan lebih lanjut.

BPBD Aceh Barat juga telah melakukan berkoordinasi dengan Kepala Dinas Pendidikan Aceh Barat, Husensah guna mencegah dampak kabut asap bagi anak didik yang sekolahnya berada tidak jauh dari lokasi kebakaran lahan.

Teuku Ronald mengatakan, masa libur berlaku efektif sejak Selasa (20/1) sampai dengan kualitas udara dinyatakan membaik dan aman oleh pihak berwenang dan BPBD Aceh Barat.

Pihaknya meminta selama masa libur sekolah, siswa diimbau untuk tetap berada di dalam rumah dan mengurangi aktivitas luar ruangan.

BPBD Aceh Barat menyatakan, pihaknya terus memantau titik api dan pergerakan asap, dan meminta masyarakat agar tetap waspada dan segera melaporkan jika melihat adanya titik api baru di lingkungan sekitar agar dapat segera ditangani sebelum meluas.(net)