KRSumsel.com, Palembang – Acara seremonial Inisiasi UMKM Go-Export Wirausahaan, berlangsung di lapangan Peti Kemas Pelindo Pelabuhan Boom Baru yang dihadiri Wakil Gubernur Sumatera Selatan Cik Ujang dan Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan Bambang Pramono, perwakilan dari pemerintah Kota Palembang dan beberapa elemen masyarakat diantaranya pengusaha dan pejabat pemerintah lain̈nya.
Pelepasan Export Kemplang Ikan dilakukan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Cik Ujang bersama dengan Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan Bambang Pramono dan perwakilan dari pemerintah Kota Palembang serta para pengusaha krupuk.
Hal ini disampaikan Cik Ujang.
“Hari ini kita pertama untuk mengexport yang untuk di Sumatera Selatan banyak digemari yaitu Krupuk dan Gula Aren (Gula Abang) supaya produk-produk lokal kita bisa menyusul untuk di export kenegara-negara tetangga” terangnya. Rabu (24/09/25).
Baca juga: Presiden FIFA Doakan Indonesia ke Piala Dunia 2026
Dikatakannya, untuk yang lainnya bisa nanti pempek, kalau kelapa sawit dan batu bara sudah lebih dahulu dan sudah booming dikitanya, atau juga kopi. Tapi dengan terbatasnya pelabuhan kita Boombaru ini, akhir kita yang menghasilkan tetangga yang punya namanya.
“Sebenarnya kelapa sawit bisa diexport dari sini, kopi bisa diexport dari sini dan ada gudang-gudang tapi disini tidak ada gudang-gudang nya” tambahnya.
Menurutnya, untuk mendukung export ini, ada ide baru untuk pelabuhan tanjungcarat yang sekarang sertifikatnya sudah selesai, tinggal menteri perhubungan dan propinsi Sumatera Selatan yang tidak lama lagi, kalau sudah selesai sekitar tahun depan yang akan pertama untuk peletakan batu pertamanya.
“Saran untuk pengexport ini, yaitu harus kerja keras, tekun, jujur dan jangan ini saja yang di export bisa produk-produk yang lainnya dan berinovasi serta kualitas di pertahankan, jangan sampai orang luar protes, tapi harus selalu enak tidak saja orang Thailant, bisa Hongkong, Malaysia dan negara-negara lainnya.” tegasnya.
Sementara Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan Bambang Promono mengatakan, Bank Indonesia siap selalu mendukung Pemerintah Sumatera Selatan, baik provinsi maupun kabupaten/kota.
“bila ada nanti UMKM-UMKM yang lain siap kami dampingin bersama seluruh stakeholded yang ada kita akan lakukan dan kami juga berharap seperti pak awan ini, akan mengajak generasi-generasi anak mudanya bergabung dalam ekosistemnya, supaya nanti bisa di fasilitasi dengan kementrian perdagangan mencari pasar-pasar yang lainnya sehingga mangkin besar dan mangkin besar” pungkasnya. (edi)


















