Lebih jauh dikatakannya, dalam aksi ini bukan tidak ada respon dari DPRD Kota Palembang untuk menemui pendemo. “Namun saat ini anggota DPRD Kota Palembang sedang berada di luar kota dalam rangka kunjungan kerja, jadi bukan tidak menerima. Dak semuanya akan kita tampung dan sampaikan kepada pimpinan yang dalam waktu dekat ini sudah kembali ke Palembang,” katanya.
Semua aspirasi pendemo yang disampaikan koordinator aksi akan kami sampaikan dan di catat. “Akan disampaikan kepada pimpinan DPRD dan Komisi IV DPRD Kota Palembang, terima kasih banyak sudah melakukan aksi dengan tertib dan mudah mudahan apapun yang menjadi tuntutan akan kita bantu asal sabar tetap tenang jangan anarkis,” pungkasnya.(****)














