MUBA, KRSUMSEL.com – Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin H Apriyadi membuka Kejuaraan Bulu Tangkis Kapolres Muba Cup dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 76, di Gedung Olahraga Ranggonang Sekayu, Selasa (14/6/2022) malam.
Pj Bupati Muba H Apriyadi dalam sambutannya mengapresiasi perhelatan turnamen tersebut. Dikatakannya kegiatan olahraga bersama yang dikemas dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 ini merupakan investasi jangka panjang agar tubuh tetap sehat dan juga sebagai ajang silaturahmi.
“Selamat Hari Bhayangkara ke 76, Jayalah Polri. Kepada seluruh peserta selamat bertanding, pesan saya kita harus menjunjung tinggi sportifitas,” ucap Pj Bupati Muba.
Dengan adanya ajang ini lanjutnya, diharapkan pula dapat menggairahkan kembali pelaku usaha mikro kecil menengah di Kabupaten Muba selama kejuaraan berlangsung.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan yang kita lakukan malam ini, akan mberikan manfaat sekaligus menggairahkan kembali UMKM,” tandasnya.