PALEMBANG, KRSumsel.com – Kampus Perguruan Tinggi Bina Sriwijaya Palembang menggelar vaksinasi untuk mahasiswa, dosen, dan pegawai. Direktur Perguruan Tinggi Bina Sriwijaya Palembang Ibnu Aqil. M.Kom menyampaikan, vaksinasi ini dilakukan guna mendukung program nasional pencegahan penyebaran covid-19.
Seperti diketahui, vaksinasi merupakan upaya pemerintah guna menekan laju penyebaran yang selama hampir dua tahun ini melanda Indonesia bahkan dunia. “Vaksin salah satu hal penting untuk menjaga diri kita terhindar dari Covid 19,” ujar Dir M.Aqil, saat pelaksanaan program vaksinasi di Kampus Perguruan Tinggi Bina Sriwijaya, Jalan, H.M. Ryacudu No.24 (8 Ulu) Kota Palembang. Senin ( 4/10/2021).
Menurut Akil, jika pandemi Covid 19 ini belum berakhir maka akan sulit untuk membangun peradaban, karena semua sektor mendapat dampak dari virus tersebut termasuk sektor pendidikan.
“Ya sebagian kita telah melakukan vaksin di puskesmas terdekat, hari ini kita lakukan vaksin bagi mahasiswa, dosen dan pegawai yang belum dapat melakukan vaksin,”ungkapnya.
Ibnu Aqil berharap, vaksinasi yang dilaksanakan dapat menurunkan angka penularan kasus Covid 19 di Kota Palembang. Bila angka kasus covid-19 menurun, Iapun berharap proses pembelajaran tatap muka (PTM) bisa dilakukan dalam waktu dekat.














