Peringat World Cleanup Day Bank RAMLI dan Pemdes Desa Pelajau ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan

oleh
IMG-20200919-WA0004

BANYUASIN.KRSumsel.com – Komunitas Bank Rama lingkungan (Ramli) Desa Pelajau Bersama Pemerintah Desa Pelajau melaksanakan aksi cleanup dan pilah sampah rumah,(World Cleanup Day) Tahun 2020. Yang bertempat di Desa Pelajau Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Sabtu (19/09/2020).

Pemerintah Desa dan Komunitas Bank Rama Lingkungan Desa Pelajau dalam rangka memperingati World Clean Up Day Tahun 2020, yang di ikut Ibu-ibu PKK, BPD Desa Pelajau Kepala Desa Berserta perangkat, Ketua RT Dan seluruh masyarakat Desa Pelajau.

Pjs. Kepala desa Pelajau, Rozi, SH mengatakan Menjaga lingkungan sekitar adalah tanggung jawab setiap warga. Kondisi lingkungan yang bersih merupakan cerminan hati yang bersih yang diterjemahkan dalam tingkah laku.

“Karena itu, dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan sekitar, salah satu upaya yang bisa dilakukan warga adalah peduli terhadap lingkungan sekitar, membuang sampah pada tempatnya dan ikut serta membersihkan lingkungan,” Ujarnya

Dirinya juga mengajak untuk masyarakat agar sadar akan kebersihan lingkungan karena menurutnya, selain untuk kesehatan, kebersihan merupakan sebagian dari iman, untuk itu, dirinya mengajak sebagai umat yang beriman agar selalu menjaga, tegasnya

Lebih lanjut, dirinya berharap bahwa kegiatan hari ini, tidak hanya dilakukan sebagai seremonial semata, tetapi juga menjadi start yang dapat di implementasikan di lingkungan rumah masing-masing.

”Mari kita bersama-sama menjaga membersihkan lingkungan, harapan kita dengan acara hari ini merupakan start yang dapat kita implementasikan di lingkungan rumah masing-masing,” pungkasnya

Sementara itu Ketua Komunitas Bank Rama lingkungan (Ramli) Desa Pelajau, Topik Istora, S.Sos Menjelaskan, permasalahan sampah saat ini bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah. Namun menjadi tanggung jawab bersama.

Topik Melanjutkan, Melalui Gerakan ini di harapkan mampu membangun kesadaran masyarakat menjaga lingkungan tempat mereka tinggal dan kegiatan serupa diharapkan, tidak hanya dilakukan saat ada peringatan tertentu. Namun, kegiatan ini perlu dilakukan secara rutin.”Harus rutin, jangan hanya kali ini saja,” ucapnya.

Ini semangat kami sekaligus ajakan bagi warga Desa Pelajau untuk tetap menjaga lingkungan,” imbuhnya.

Meski permasalahan sampah di Desa Pelajau Kota belum kritis, Topik menjelaskan, warga harus mulai belajar mengelola sampah dengan baik. “Kami juga mengedukasi warga memilah sampah, agar sampah tetap sapat dimanfaatkan,” tandasnya.(Yan)